Tajamnews86.online || KULON PROGO. Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periode I Tahun 2025, di Stadion Cangkring Bendungan Wates Kulon Progo. Kegiatan ini merupakan program rutin dari Komando Atas, yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kebugaran fisik prajurit, Jumat (11/04/2025).
Kegiatan tes kesegaran jasmani ini mendapat atensi langsung dari Tim Jasmani Korem 072/Pmk. Sebelum pelaksanaan tes, seluruh prajurit menjalani pemeriksaan kesehatan oleh Tim Kesehatan Klinik Pratama Kartika Kulon Progo. Selanjutnya melaksanakan pengecekan denyut nadi, vanderlay dilanjutkan senam peregangan dan pemanasan guna mencegah terjadinya cidera atau hal-hal lain yang tidak diinginkan.
Dandim 0731/Kulon Progo melalui Perwira Koordinator Latihan Lettu Inf Nadiya menekankan pentingnya menjaga keamanan selama pelaksanaan kegiatan. Kesamaptaan yang akan dilaksanakan yakni Samapta A lari 12 menit dan samapta B meliputi pull up, sit up, push up dan shuttle run. Selain itu juga dilaksanakan penilaian renang dasar di Kolam Renang UNY Pengasih Kulon Progo.
Tes kesegaran jasmanai dilaksanakan selama dua hari, bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kebugaran fisik prajurit, guna mendukung pelaksanaan tugas. Untuk itu, kesempatan yang ada agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, pungkasnya. (Sahit)
dibaca
0 comments:
Posting Komentar